Membuat susu kedelai lezat dan praktis

Pertama kali saya mengenal susu kedelai saat saya bekerja di Jakarta. Kala itu saya bekerja di salah satu accouting firm bonafid yang berkantor di office building di kawasan Jakarta pusat.

Sebelumnya saya belum pernah mengkonsumsi susu kedelai (katro yaaa.....). Dan mungkin juga saat itu si susu kedelai lagi ‘booming’ sebagai salah satu asupan makanan untuk membuat kulit halus dan awet muda. Ya begitulah wanita, sayapun latah untuk urusan yang satu ini, dan kebetulan pertama kali mencoba, ‘taste’ susu kedelai cocok dengan lidah saya.



Susu kedelai
Demikian sang waktu terus berlalu, begitulah bekerja di ‘one of the big 5 accounting firm in the world’, saya terus bekerja dengan target yang ketat dan tentu saja tidak lupa mengkonsumsi susu kedelai ini, yang nota bene sangat mudah di dapat, karena tinggal nelpon dan diantar. Dan singkat cerita sayapun menjadi ‘tergantung’ dengan minuman yang satu ini.
Akhirnya pada suatu saat, perjalanan hidup membawa saya pindah kerjaan. Kali ini saya bekerja disalah satu perusahaan baja yang berlokasi di Cibitung.. ahaa, mulai pening deh dengan si susu kedelai ini. Boro boro diantar, yang ngejual aja tidak ada. Beruntunglah saat itu masih ada produk susu kedelai instant yang dikemas dalam karton. Tapi,karena sudah terlanjur jatuh cinta dengan susu kedelai fresh, mulailah saya mencari berbagai alternatif agar minuman ini harus selalu tersedia... Cari kesana kemari, akhirnya terpikirlah kenapa tidak saya buat sendiri.
Fase berikutnya mulailah saya hunting resep dan mencobanya membuat sendiri. Hasilnya? lebih banyak gagalnya dari pada berhasil. Rata rata selalu tebentur pada ‘penyakit’ yang sama.. pecah susu.. Tapi karena tidak punya resep lain yaa dilakoni aja...
Akhirnya perjalanan ‘susu kedelai’ saya sampailah pada suatu hari, saat di rumah ada baby sitter yang mengasuh si kecil Kelvin.. Pada suatu ketika saat kami sedang bercakap cakap, entah ngobrolin apa, akhirnya topik pembicaraaan sampai pada susu kedelai. Diceritakan si baby sitter bahwa orang tuanya suka membuat susu kedelai, dan dikasi tahulah cara membuat susu kedelai yang lebih mudah, praktis dan mengurangi risiko gagal, walaupun tidak bisa dikatakan anti gagal. Selain itu juga ‘rasa’nya lebih flexibel.
Dan inilah resepnya
Cara membuat susu kedelai lezat dan praktis
Bahan
  • 3500 ml air
  • 3 genggam kedelai
  • 250 gr Gula pasir
  • 2 lembar daun pandan besar.
  • ¼ sdt bubuk vanilla
  • 1 cm jahe (optional)
Cara membuat
  • Pilih kedelai yang masih baik (tidak busuk), rendam semalaman
  • Keluarkan kulit arinya (tapi saya pribadi lebih senang memakai kulit arinya)
  • Blender sampai halus. Blendernya sedikit sedikit saja selama beberapa kali
  • Masak susu kedelai yang sudah diblender ini dengan daun pandan dan jahe
  • Masak sampai mendidih dalam api kecil sambil diaduk aduk agar tidak pecah susunya
  • Setelah mendidih, susu kedelai harus langsung disaring.Jangan tunggu sampai dingin. Buang ampasnya. Dinginkan, simpan dalam botol, masukkan dalam lemari es
  • Gula pasir dicairkan dengan air satu gelas. Sisihkan air gula.
  • Air gula akan dicampurkan dengan susu kedelai jika akan dikonsumsi
  • Dapat juga ditambahkan air matang/air es jika terasa terlalu kental
Demikian resep cara membuat susu kedelai. Selamat mencoba
sumber/referensi lain: http://aneka-resep-masakan-online.blogspot.com | http://wikipedia.org "Kirimkan artikel kamu melalui email, artikel bebas sopan. Back Link Welcome."

0 Response to "Membuat susu kedelai lezat dan praktis"

Post a Comment

Contact

Name

Email *

Message *